Manfaat Daun Jambu Biji Untuk Kecantikan

Daun jambu untuk kecantikan? Benar. Daun jambu biji kaya dengan antioksidan yang dibutuhkan kulit untuk terlihat lebih cantik.

Selain itu, daun jambu juga memiliki bahan yang bersifat anti-bakteri serta anti-peradangan. Nah, tak ada salahnya mencoba bahan alami ini untuk merawat kecantikan Anda, bukan? Laman Boldsky membagi informasi mengenai manfaat daun jambu biji untuk kecantikan seperti di bawah ini:

Komedo hitam

Menghilangkan komedo kepala hitam memang cukup sulit. Namun anda bisa mencoba melakukan scrub dengan daun jambu biji muda, sebagai usaha menghilangkan komedo tersebut. Caranya, remas-remas daun jambu biji muda, lalu perlahan gunakan sebagai scrub untuk kulit yang mengalami komedo. Secara rutin cara itu akan membantu menghilangkan komedo di kulit Anda.

Jerawat

Menghilangkan atau menyembuhkan jerawat yang meradang pun bisa dengan daun jambu biji. Bahan anti-septiknya akan menghilangkan bakteri, dan mengurangi risiko jerawat meninggalkan bekas hitam di kulit.

Gatal-gatal

Anda yang menderita penyakit gatal-gatal akibat alergi atau kulit sensitif, mencoba daun jambu ini pun dapat membantu mengurangi rasa gatal di kulit. Caranya dengan mengambil sari daun jambu biji, atau menghaluskan daun dan memberi sedikit air untuk kemudian dioleskan pada bagian kulit yang gatal.

Rambut rontok

Rebus beberapa lembar daun jambu biji, ambil airnya. Setelah dingin, pijat-pijat kulit kepala dengan air tersebut. Diamkan hingga meresap. Lakukan secara rutin hingga rambut lebih kuat dan tidak rontok.

Keriput

Remas-remas daun jambu muda, dan beri sedikit air. Gunakan sari air tersebut sebagai masker di kulit Anda. Atau bisa juga gunakan air rebusan daun jambu untuk masker penghilang keriput.

Manfaat Alpukat Bagi Kesehatan Ibu Hamil

Manfaat Alpukat Bagi Kesehatan Ibu Hamil -Alpukat adalah buah yang mengandung banyak protein nabati dan lemak sehat. Tak hanya orang biasa yang dianjurkan mengonsumsinya demi kesehatan jantung, namun wanita hamil pun sangat disarankan mengonsumsinya. Alpukat memberikan manfaat yang positif untuk kesehatan janin dan ibunya, lho.

Bahkan untuk hal yang tak pernah Anda bayangkan, alpukat juga membantu janin terhindar dari cacat. Seperti apa manfaat alpukat bagi kesehatan ibu hamil? Laman momjunction melansirnya seperti berikut ini:

Cegah cacat

Pada alpukat terdapat zat bernama asam folat yang sangat baik untuk nutrisi pertumbuhan otak janin. Jika kebutuhan asam folat terpenuhi, maka janin terhindar dari kemungkinan terserang cacat. Mengonsumsinya juga baik bagi ibu, sebab wanita hamil membutuhkan lebih banyak nutrisi dibanding wanita yang tak hamil.

Kulit cantik

Mengonsumsi alpukat akan membantu ibu hamil terlihat lebih segar dan berkulit halus. Perubahan hormon yang banyak dialami tubuh wanita hamil kadang membuat mereka melupakan untuk merawat kecantikan kulitnya. Apalagi munculnya stretch mark akibat peregangan kulit. Masalah kulit ini bisa dicegah dengan konsumsi alpukat.

Cegah penuaan dini

Wanita hamil sering terlihat kusam dan kurang terawat kecantikannya, sehingga penuaan dini bisa terjadi saat hamil. Untuk memenuhi kebutuhan nutrisi kulit baik ibu maupun janin, maka berbagai vitamin dan mineral dalam alpukat dapat membantu. Ada fungsi anti aging yang bisa diberikan alpukat saat seseorang mengonsumsinya.

Menjaga kesehatan sumsum tulang belakang

Alpukat merupakan buah yang salah satu khasiatnya adalah mencegah terjadi penyakit Spina Bifida. Ini adalah penyakit yang menyerang sumsum tulang belakang, dan membuatnya keluar dari jaringan tulang.

Kekebalan tubuh

Alpukat memiliki nutrisi dan vitamin serta mineral lengkap, sehingga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh wanita hamil yang sering mengalami mual dan muntah. Jadi jangan lupa mengonsumsinya saat sedang hamil, ya.